Posts Subscribe to (PUT YOUR BLOG NAME HERE)Comments

Sabtu, 27 Maret 2010

Pesawat Latih Malaysia Jatuh

TEMPO Interaktif, Jakarta -Pesawat latih milik Royal Malaysia jenis Pilatus PC-7 jatuh disamping pusat riset pertanian Bukit Tangga Malaysian Agricultural Research and Development Institute (Mardi), dekat University Utara, Sintok, Malaysia.
Peristiwa tersebut terjadi pagi hari ini (25/3), dan hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian Malaysia menelusuri lokasi kejadian. Dalam kejadian itu, pilot dan seluruh peserta latih belum berhasil ditemukan.
Menurut saksi mata di sekitar lokasi kejadian, pada sekitar 10.15 waktu setempat, terdengar suara ledakan. Kepolisian mengatakan pesawat tersebut sedang melakukan latihan rutin, dengan titik tolak kampus RMAF di Kepala Batas, Alor Setar.
Pihaknya juga telah mengabarkan pihak Departemen Penerbangan Sipil negara itu, soal kejadian tersebut. Sementara pesawat latih RMAF yang digunakan dalam latihan terbang tersebut dibuat pada 1982.
Pada September tahun lalu, dua pilot RMAF tewas saat menerbangkan Pilatus PC-7 dan jatuh di bandar udara internasional Langkawi.

Sumber: http://id.news.yahoo.com/tmpo/20100325/twl-pesawat-latih-malaysia-jatuh-di-pusa-0c53687.html

Categories



Widget by Scrapur

0 komentar:

Posting Komentar

 

London

Medan, Indonesia

Washington DC

Dark Side Blogger Template Copyright 2009 - PoetBlog(TM) is proudly powered by Blogger.com Edited By Belajar SEO